DUA kakak-beradik ini perempuan ini layak mendapat julukan "sister goals". Keduanya berhasil membuat sejarah baru karena keduanya sama-sama berhasil menjadi Jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat. Mereka adalah Mayor Jenderal Maria Barrett dan adik perempuannya, Brigadir Jenderal Paula Lodi.
"Karena tidak ada banyak jenderal wanita, aman untuk mengatakan bahwa mereka adalah yang pertama (kaka-beradik perempuan yang menjadi jenderal)," kata seorang jurubicara Angkatan Darat Amerika Serikat, seperti dimuat CNN akhir pekan ini.
Militer Amerika Serikat diketahui tidak menerima wanita ke dalam jajarannya sampai Korps Keperawatan Angkatan Darat didirikan pada tahun 1901.
Mayor Jenderal Barrett sendiri adalah Komandan Jenderal NETCOM. Dia lulus dari Universitas Tufts dengan gelar Bachelor of Arts dalam hubungan internasional dan ditugaskan melalui program Army ROTC sebagai Letnan Dua pada tahun 1988.
Sementara adik perempuannya, Brigadir Jenderal Lodi, dipromosikan pada bulan Juli lalu dan merupakan Wakil Kepala Staf untuk Operasi di Kantor Surgeon General.
Dia adalah lulusan terhormat dari Akademi Perang Angkatan Laut dan memiliki gelar master dalam administrasi publik, seni dan ilmu militer, dan keamanan nasional serta studi strategis.
Keduanya dibesarkan di Franklin, Massachusetts. Usia mereka pun terpaut cukup dekat sehingga mereka bahkan bermain sepak bola bersama di tim yang sama di sekolah menengah.
KOMENTAR ANDA